Makna
denotatif adalah makna dalam alam wajar secara eksplisit. Makna wajar ini
adalah makna yang sesuai dengan apa adanya. Denotatif adalah suatu pengertian
yang dikandung sebuah kata secara objektif. Sering juga makna denotatif disebut
makna konseptual. Kata makan, misalnya, bermakna memasukkan sesuatu kedalam
mulut, dikunyah, dan ditelan. Makna kata makan seperti ini adalah makna
denotatif. Makna denotatif disebut juga dengan istilah; makna denatasional, makna
kognitif, makna konseptual, makna ideasional, makna referensial, atau makna
proposional (keraf,2002:2080). Disebut makna denotasional, konseptual,
referensial dan ideasional, karena makna itu mengacu pada referensi, konsep
atau ide tertentu dari suatu referensi.Contoh Kata kamar kecil mengacu kepada
kamar yang kecil (denotatif) , Makan denotatif ialah arti harfiah suatu kata
tanpa ada satu makna yang menyertainya . Di pihak lain, kata-kata itu dapat
pula mengandung arti kiasan yang terjadi dari makna denotatif referen lain.
Makna yang dikenakan kepada kata itu dengan sendirinya akan ganda sehingga
kontekslah yang lebih banyak berperan dalam hal ini. Contoh lain: Sejak dua
tahun yang lalu ia membanting tulang untuk memperoleh kepercayaaan masyarakat.
Kata membanting tulang (makna denotatif adalah pekerjaan membanting sebuah
tulang) mengandung makna “berkerja keras” yang merupakan sebuah kata kiasan.
Kata makan,
misalnya, bermakna memasukkan sesuatu kedalam mulut, dikunyah, dan ditelan.
Makna kata makan seperti ini adalah makna denotatif. Makna denotatif disebut
juga dengan istilah; makna denatasional, makna kognitif, makna konseptual,
makna ideasional, makna referensial, atau makna proposional (keraf,2002:2080). Makna
denotatif ialah arti harfiah suatu kata tanpa ada satu makna yang menyertainya
Kata
membanting tulang (makna denotatif adalah pekerjaan membanting sebuah tulang)
mengandung makna “berkerja keras” yang merupakan sebuah kata kiasan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar